Rabu, 30 Januari 2019

Luar Biasa! Inilah Bocoran Harga Endorsement Artis Indonesia

Seorang public figure takkan pernah lepas dari penggemarnya. Tak heran, jumlah followers sosial media mereka mencapai puluhan ribu bahkan jutaan pengikut. Hal itu kemudian dimanfaatkan oleh para online shop untuk mengenalkan produknya agar dagangan mereka semakin laris. Salah satu caranya yakni dengan mengendorse para artis.
Selain memberikan produknya, para online shop ini harus menyiapkan budget tersendiri untuk artis-artis yang akan mempromosikan dagangannya. Tak jarang, biaya yang dikeluarkan untuk sekali promote di akun instagram artis ini bikin geleng-geleng kepala.
Inilah daftar artis dengan tarif endorsement yang bikin mlongo.
1, Ayu Ting Ting
Ayu ting ting disebut-sebut sebagai salah satu artis Indonesia yang memiliki jumlah followers instagram. Banyak brand tertarik mengendorse penyanyi single Alamat palsu itu lantaran jumlah followers yang mencapai 24,2 juta. Biaya yang dibandrol Ayu untuk 1 foto instagram berkisar antara 9-10 juta rupiah. Sedangkan video, Ayu memberikan tarif sebesar 15-17 juta rupiah.
2, Syahrini
Artis yang terkenal dengan jargonnya yang unik dan kehidupan yang glamor ini juga tak kalah jadi sorotan para online shop dan brand-brand terkenal. Dengan jumlah followers 20,8 juta, artis seksi ini disebut-sebut mematok tarif endorse hingga 100 juta rupiah. Hal ini terungkap dari ceplosan mantan duet Anang Hermansyah tersebut bahwa Syahrini tidak mau memposting brand krudung adikknya karna belum membayar 100 juta. Meski terlihat bercanda, warganet baper dengan pernyataan Syahrini tersebut.
3, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina
Meski terkenal kaya tujuh turunan dan memiliki bisnis yang tidak sedikit, ternyata Raffi dan Nagita juga menerima bisnis promote sosial media ini. Dengan jumlah followers yang mecapai 22 juta, Raffi dan NAgita membandrol tarif sekitar 22 juta rupiah untuk tiap postingan. Jumlah tesebut tentu akan berubah tergantung pada jenis endorsment yang diinginkan.
Bagaimana ? Apakah para kalian ingin mengendorse mereka agar dagangannya dikenal banyak orang? 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar