Irish Bella dan Ammar Zoni dalam waktu dekat segera naik pelaminan.
Akan tetapi, kini Irish Bella atau akrab disapa Ibel sedang jatuh sakit.
Sakitnya pesinetron Cinta Suci SCTV itu diketahui lewat postingan yang dibagikan Ammar Zoni di akun Instagram pribadinya.
Baca Juga : Pernikahan Anaknya Semakin Dekat, Ibunda Irish Bella Tiba-Tiba Mengaku Benci Ammar Zoni
Dalam unggahan video di Instastorynya itu, Ammar Zoni memperlihatkan kondisi Ibel yang terbaring lemah.
Sebuah selang infus terpasang di tangan Ibel.
Ammar Zoni juga menunjukkan sebuah penyangga untuk meletakkan infus di samping Ibel yang tengah terbaring.
Tidak hanya menunjukkan kondisi Ibel, Ammar Zoni juga terdengar memberikan kalimat-kalimat penyemangat untuk kekasihnya itu.
Perhatian yang diberikan Ammar Zoni terdengar manis hingga membuat para penggemar merasa baper.
Sebagaimana diketahui, mereka resmi mempublish hubungan pada tanggal 1 Januari 2019 lalu.
Tak pelak, pasangan ini langsung menyedot perhatian publik.
Terutama mereka yang kini sudah tak canggung lagi memamerkan kebersamaan di media sosial.
Walaupun awalnya banyak isu tak sedap mewarnai perjalanan kasih pasangan ini.
Dari Ammar Zoni yang dituding menjadi orang ketiga di hubungan Irish Bella dan Giorgino Abraham.
Hingga Irish Bella disebut sebagai ratu cinta lokasi alias cinlok, sebab beberapa kali terlibat cinta dengan lawan mainnya di sinetron yang dibintanginya.
Meski begitu, langkah pasangan ini untuk menuju hubungan yang lebih serius kian mantap.
Tak butuh waktu lama, Ammar Zoni akhirnya melamar Irish Bella pada 12 Januari 2019 lalu.
Momen itu merupakan momen mengejutkan sekaligus melegakan bagi penggemar yang memang sudah sejak lama berharap agar pasangan suami istri di sinetron Cinta Suci ini menjadi pasangan di dunia nyata.
Bahkan disebut-sebut, pasangan ini akan segera meresmikan hubungan mereka dengan melaksanakan pernikahan di bulan April mendatang.
Meski disibukan syuting striping sinetron Cinta Suci, Ammar Zoni dan Irish Bella diketahui juga tengah mempersiapan pernikahan mereka.
Mungkin karena kelelahan dengan sejumlah kegiatan inilah, kondisi kesehatan Irish Bella pun mengalami penurunan.
Saking dropnya, Irish Bella pun harus menerima asupan obat dari selang infus.
Dalam videonya, Ammar Zoni yang mencoba mengajak bicara Ibel pun, perempuan berusia 23 tahun hanya bisa tersenyum.
Ibel seolah menunjukkan betapa lemah kondisinya saat ini.
Ammar Zoni pun berusaha untuk menghibur hati tunangannya.
Terdengar suara Ammar Zoni dari balik kamera memberikan kalimat penyemangat untuk Ibel.
"My lovely what wrong baby, wahh tu," ucap Ammar Zoni sembari menunjukkan selang infus yang terhubung ke tangan Ibel.
"Ini karena totalitas tanpa batas ya sayang ya, hemm cepet smebuh ya, cepet sembuh," imbuhnya.
SUMBER
Tidak ada komentar:
Posting Komentar