Kurang lebih satu pekan lalu, pasangan selebriti Ammar Zoni dan Irish Bella baru saja melangsungkan pertunangannya. Ya, seperti diketahui Ammar dan Irish menggelar acara pertunangannya pada Selasa di Chakra Venue dan Lounge, Tangerang Selatan.
Meski baru menjalin asmara hitungan bulan saja, keduanya tampaknya sepakat untuk melanjutkan hubungannya ke jenjang yang lebih serius. Banyak rumor yang menyebut Irish dan Ammar akan melangsungkan pernikahan sebelum Hari Raya Idul Fitri tahun 2019.
Usai bertunangan, belum lama ini keduanya kemudian melakukan pemotretan bersama. Menggandeng fotografer ternama Diera Bachier, Irish dan Ammar melakukan pemotretan romantis bertema adat Minang. Melalui akun Instagram pribadinya, Ammar bahkan menuliskan caption yang manis untuk calon istrinya.
"Semakin Tinggi kedudukan seorang Laki-laki, maka semakin Tinggi pula Tahta Mahkota seorang Wanita disamping nya!," tulisnya .
Wanita yang akrab disapa Ibel itu tampak anggun mengenakan balutan baju serta suntiang di kepalanya. Sedangkan sang kekasih, tampil gagah dalam balutan busana berwarna merah. Penampilan keduanya sukses mencuri perhatian publik layaknya Uni dan Uda.
Kira-kira seperti apa ya? Biar nggak penasaran, berikut rangkum dari berbagai sumber, gaya pemotretan Irish Bella dan Ammar Zoni bertema Minang, Jumat,
1. "Cinto nan dipajuangkan duo insan, Insya Allah, mandare raso bumi maninggi jo raso langit, salalu badampingan kaduonyo. Ah saparti itulah adiak ka uda," tulis Ibel mendeskripsikan perasaannya pada Ammar.
2. Penampilan memukau Ibel dan Ammar mengenakan busana Minang bewarna merah. Anggun dan gagah.
3. Bukan hanya busana, Ibel melengkapi penampilannya dengan suntiang atau mahkota di kepalanya.
4. Dekorasi pemotretan pun juga khas dan didominasi berwarna cokelat.
5. Pose mesra Ibel dan Ammar Zoni saat pemotretan. Bikin baper.
6. Penampilan cantik Ibel nyatanya sukses mencuri perhatian publik. Ia mendapat beragam pujian dari warganet.
7. Meski cukup berat, nyatanya senyum selalu terpancar dari wajah Ibel saat mengenakan suntiang.
8. Semoga dilancarkan sampai hari H ya, Ammar Zoni dan Irish Bella…
SUMBER
Tidak ada komentar:
Posting Komentar