Lulus SMA di umur 16 tahun, Syifa Hadju memilih menunda kuliah dan membangun karier. Kini usianya sudah 20 tahun, Syifa kembali fokus pada cita-citanya menjadi psikolog anak. Ia pun memutuskan untuk masuk kuliah di tahun depan.
"Tahun depan, insyaallah, doain ya, aku mau masuk (kuliah) psikologi. Ada dua universitas pilihan aku. Doain semoga bisa berhasil masuk dan mewujudkan cita-cita aku," ucap Syifa di Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (22/4).
Ingin dalami ilmu psikologi, Syifa rupanya punya kepedulian pada kesehatan mental anak-anak. Menurutnya, kondisi psikologis seorang anak sangat mempengaruhi masa depannya nanti.
"Kenapa psikologi, karena aku pengin jadi psikolog anak. Aku ngerasa mental anak kecil itu sangat penting karena apa yang kita dapatkan, apa yang ditanamkan ke kita dari masih kecil, itu yang membentuk diri kita sekarang," terang artis yang dikabarkan dekat dengan Rizky Nazar itu.
"Menurut aku, anak kecil itu kadang enggak tahu apa yang dirasain, yang mereka lihat. Apalagi, tekanan rumah tangga sekarang kan kita enggak tahu seperti apa. Kalau orang dewasa masih bisa curhat, masih bisa mengutarakan perasaan, kalau anak kecil tuh kayak enggak tahu ngapain. Jadi, aku ingin berusaha memahami mental anak kecil," sambungnya.
Syifa berencana masuk universitas negeri ternama di Jakarta. Meski sebenarnya, ia mengaku sangat ingin kuliah di luar negeri.
"(Kuliah) di Indonesia. Mamaku enggak bisa jauh dari aku. Sebenarnya aku pengin banget kuliah di luar (negeri), cuma enggak diizinin mama," tutup Syifa.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar