Kamis, 18 April 2019

Soal Budget Perawatan Kucing, Wulan Guritno dan Suami Bagi-bagi Tugas

Punya banyak peliharaan kucing di rumah membuat Wulan Guritno harus mengeluarkan uang lebih untuk merawat hewan-hewan tersebut. Lantas, kira-kira berapa budget yang harus dikeluarkan Wulan tiap bulan untuk kucing-kucing tersebut?
“Pakai duit suami gue sih, buat beli makanan dan lainya itu. Nggak patungan sih, itu kan anak berdua jadi nggak lahir nih yang imunisasi kamu ya aku ini. Jadi kita bagi-bagi kerjaan, kalau sakit apa lagi. Sebenarnya kita bisa hitung sendiri sih makanannya dan sebagainya,” ujar Wulan di Menteng, Jakarta Pusat.
Selama merawat kucing, satu hal yang paling ditakuti oleh Wulan adalah jika kucing-kucingnya terserang virus. Salah satu virus atau penyakit yang bagi Wulan sangat berbahaya bagi kucing adalah klamedia.
“Klamedia itu paling parah sih. Klamedia itu ada zamannya. Itu ada masanya virus klamedia. Kucing ada masanya klamedia itu kalau kita tidak mengurus dengan baik itu matanya bisa pecah. Virus yang menyerang mata. Awalnya belekan. Tapi itu dia kalau diobatin tepat obat tetes itu hal yang bisa sembuh dan mudah sembuh. Kita sering lihat di jalan kan. Itu yang kasihan. Karena mudah kena. Terus siapa yang nolong? Jadi ya mungkin bisa membantu menjawab,” tutup Wulan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar