Kabar bahagia datang dari penyanyi Alexa Key (24).
Artis kelahiran Denpasar 26 Oktober 1994 silam ini baru saja Melahirkan anak pertamanya.
Hal itu terungkap dari postingannya di Insta Stories pada Rabu .
Alexa Key menuliskan keterangan foto manis "My Everything" atau berarti "Segalanya Bagiku".
Dalam foto itu terlihat potret suaminya Mothy menggendong buah hatinya.
Bayinya dibedong selimut wana hijau tosca.
Sayangnya Alexa belum mengungkap jenis kelamin maupun nama anak pertamanya itu.
Sebelumnya, kepada awak media Alexa mengungkap ingin Melahirkan secara normal.
Hingga berita ini ditulis belum jelas apa ia Melahirkan secara normal atau sesar.
Bantah Kabar karena Duluan
Alexa Key membantah isu yang menyebut dirinya hamil di luar nikah.
Penyanyi yang pernah di bawah naungan Republik Cinta Manajement (RCM) itu telah menggelar resepsi pernikahan secara diam-diam di Bali pada Oktober 2018 lalu.
Mendengar kabar kurang sedap itu, Alexa akhirnya angkat bicara.
Ia membantah dirinya hamil di luar nikah.
Hal itu diungkapkanya melalui Instagram Story.
Alexa tampak mengunggah foto akad nikah dirinya dengan Mothy yang sudah digelar pada 22 Juli 2017 lalu.
Acara akad nikah pasangan itu tampak digelar secara sederhana.
Keduanya pun terlihat mengenakan busana serba putih.
Alexa Key terlihat memakai kebaya dan rambutnya dibiarkan tergerai.
"Karena ini pertanyaan lumayan banyak yang tanya, jadi sekalian klarifikasi singkat ya.
Kita akad udah dari July 2017, October kemarin hanya resepsi yang tertunda.
Jadi ngga ada yang hamil di luar nikah ya. Sekian dan terima kasih," tulis Alexa Key.
Menurut pantauan dari akun Instagramnya, wanita berusia 24 tahun itu tampak mengunggah foto dirinya dan sang suami saat resepsi pernikahan di Bali pada Oktober 2018 lalu.
Potret cantik Alexa pun tampak diunggah oleh akun Instagram Hepi David.
Setelah mengunggah foto pernikahannya itu kabar soal pernikahannya beredar luas.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar