Rabu, 27 Maret 2019

Pegang dan Goda Fans Cowok, Marion Jola Bikin Warganet Panas Dingin

Marion Jola tampil centil di salah satu aksi panggungnya. Penyanyi jebolan Indonesian Idol tersebut tampak menggoda salah satu fans cowok dengan cara memintanya naik ke panggung.
Saat berada di panggung, Marion menyanyikan lagu The Best Part sembari memegang serta menggoda fansnya. Pria tersebut tampaknya gugup bahkan tak tahu harus berbuat apa saat disentuh Marion.
Sejumlah warganet yang melihat video itu ikut-ikutan berkomentar. Banyak yang cemburu serta mengaku tak kuat jika diri mereka yang berada di panggung bersama Marion Jola.
”Gue kalau jadi lakinya pasti udah keringet dingin di panggung, gue pingsan cuk,” komentar salah satu warganet.
”Si cowok menang banyak, tapi kayak kaku banget ya, tegang kali itu, wkwkwkwk,” timpal lainnya. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar